Jumat, 08 Juni 2012

PELABUHAN TANJUNG PRIOK MACET TOTAL

Pada hari Kamis, Jumat dan Sabtu pelabuhan Tanjung Priok Macet total 9/6/2012. Tiga bulan terakhir ini pelabuhan utama Tanjung Priok dilanda kemacetan total, mulai dari Jalan Yos Sudarso, Jalan Enggano, Jalan RE Martadinata, Jalan Sulawesi, Jalan Raya Cilincing sampai ke Cakung, Jalan Raya Pelabuhan, Jalan Bitung, Jalan Pasoso dan Jalan Pademarang dalam pelabuhan dilanda kemacetan. Meningkatnya barang import, export dan antar pulau lima belas sampai dua puluh persen (20%) rata-rata pertahunnya disertai pembangunan jalan tol layang akses masuk ke pelabuhan sebagai penyebab makin runyemnya keadaan, bila tadinya kemacetan dapat diurai setelah petugas Lantas bekerja ekstra keras, kini sangat sulit karena fasilitas jalan yang berkurang, kalau tadinya 4 lajur dapat dilalui trailer, kini tinggal 2 lajur, selebihnya dua lajur jalan digunakan untuk pengamanan pembangunan jalan tol. Kemacetan total pelabuhan empat bulan terakhir ini, tidak menyurutkan semangat para pekerja keras pelabuhan untuk mengais razeki dari situasi ini, ada yang memalak para supir truck/trailler di setiap prapatan yang macet, ada yang menurunkan muatan (barang) ditengah jalan dan prapatn yang macet, situasi ini mirip ditahun tujuh puluhan ketika Satwal berjaga ditiap prapatan jalan dengan senjata Tomson atau Geren. Pergeseran sistem angkutan laut dari konvensional ke kontenerisasi dan meningkatnya pertumbuhan ekonomi dan perdagangan tiap tahun, akan menyulitkan pelabuhan Tanjung Priok untuk bergerak bila tidak segera merealisasikan pembangunan Pelabuhan Khusus Kontener di Kali Baru sebagaimana yang telah di promosikan PT. Pelabuhan Indonesia II (Persero) pada mas media Jakarta. Dengan dibangunnya Pelabuhan Khusus Kontener Kali Baru seluas dua ratus hektar, dengan kedalaman perairan dermaga 14 sampai 16 meter, akan menjadi pelabuhan yang ideal dan menjanjikan. Semua kapal-kalal besar khusus kontener generasi empat sampai ke enam tidak perlu transit di Singapore lagi langsung dapat sandar ke Tanjung Priok dan tentunya akses jalan raya telah memadai dan cukup. BELGUTHAI.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar